-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Cegah DBD, Akeman Kakam Suka Negeri Gunung Labuhan Adakan Gotong Royong Dengan Warga

Minggu, 30 Januari 2022 | Minggu, Januari 30, 2022 WIB Last Updated 2022-01-30T06:21:13Z


Way kanan, PWK - Indonesia mempunyai dua musim cuaca yaitu Musim Hujan dan musim kemarau, pada saat di musim hujan banyak virus yang menyerang kesehatan, seperti salah satu virus yang di sebab kan oleh nyamuk DBD


Untuk mencegah dari  nyamuk DBD, salah satu nya kita harus selalu menjaga kebersihan lingkungan, Akeman Kepala kampung Suka negri kecamatan Gunung Labuhan dengan 8 kadus Di hari libur Ajak Warga Bersih - bersih lingkungan. Minggu (30/01/2022)


Tampak hadir di kegiatan gotong royong Akeman kepala kampung Suka negeri, ibuk Masna selaku kadus dusun 3, Jabarti kadus Dusun 8, Sukarman Kadus Dusun 2, Indra selaku Linmas, dan aparatur kampung lain nya.


Akeman menyampaikan kepada awak media PWK, Sebagai kampung yang berbatasan dengan kabupaten Lampung Utara kita harus selalu mengutamakan kebersihan kampung


"Kampung Suka Negeri ini kan kampung yang berbatasan dengan kabupaten tetangga kabupaten Lampung Utara, Kampung penghujung dan pembuka Kabupaten Way kanan,sudah pasti kita harus menjaga kebersihan lingkungan Kampung Suka Negeri yang kita cintai ini"


"Apa lagi sekarang ini Musim Hujan sangat rawan sekali dengan Demam Berdarah (DBD), Kita harus menjaga kebersihan lingkungan kita dengan membersihkan Drainase, genangan genangan air, serta membersihkan semak semak, kalau Kampung kita bersih akan indah untuk kita memandang nya "Ujar akeman


Di tempat yang sama Masna kadus dusun 3 mengucapkan banyak terimakasih kepada warga nya yang masih mau ikut Gotong Royong untuk merawat kampung.


" Saya ucapkan banyak terima kasih kepada warga khususnya dusun 3 yang masih kompak untuk melakukan Gotong Royong menjaga dan merawat kampung Suka Negeri ini, dari kegiatan Gotong Royong ini terlihat kekompakan dan solid warga kampung kami tepat nya dusun 3 simpang melungun "pungkas Masnah

(Elinda-Vera)

×
Berita Terbaru Update