-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Majelis ta'lim Permata Kecamatan Banjit Gelar Pengajian Akbar dan Do'a Bersama

Minggu, 02 April 2023 | Minggu, April 02, 2023 WIB Last Updated 2023-04-02T04:41:16Z


Way Kanan, PWK
-Sebagai bentuk ikhtiar mencegah terjadinya bencana, jama'ah istighotsah persatuan majelis ta'lim Permata kecamatan Banjit Bersama Pemerintah Kecamatan Banjit dan seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Banjit menggelar istighosah dan do'a bersama yang di gelar di Gedung Serba Guna (GSG) kantor kecamatan Banjit.
Minggu (2/04/2023) 


Acara istighotsah dengan mengusung tema istighotsah & Santunan Ramadhan dibuka langsung oleh Camat Banjit Nasrullah Ali.,S.Sos,M.M dan turut dihadiri oleh KH Zakaria Ahmad dari metro,HJ yarna, Polsek Banjit, Danaramil Banjit,MWCNU kecamatan Banjit,Kepala Kampung Se-kecamatan Banjit,Ketua Tim penggerak PKK kecamatan Banjit, Pengurus majelis ta'lim Se-kecamatan Banjit,Tokoh agama dan Masyarakat serta seluruh lapisan masyarakat se-kecamatan Banjit.


Camat Banjit dalam sambutannya mengatakan bahwa tujuan digelarnya acara istighosah ini sebagai salah satu bentuk ikhtiar mendekatkan diri kepada Allah S.W.T agar Kecamatan Banjit bisa dijauhkan dari segala bentuk bencana khususnya bencana tanah longsor,angin puting beliung yang terjadi di wilayah kecamatan Banjit beberapa waktu yang lalu.


“Kita semua tentu berharap melalui doa-doa yang dipanjatkan oleh seluruh warga kecamatan Banjit dapat di ijabah oleh Allah SWT dan apapun bencana yang terjadi mudah mudahan dijauhkan”, ujarnya.


Selain Istighotsah dan Do'a bersama jama'ah istighotsah persatuan majelis ta'lim Permata kecamatan Banjit Bersama Pemerintah Kecamatan Banjit juga menyalurkan Bantuan kepada keluarga korban Bencana alam yang terjadi beberapa waktu lalu dan Menyerahkan Santunan Anak Yatim Piatu yang ada di wilayah kecamatan Banjit.


Lebih lanjut,Camat Banjit mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Banjit untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungannya masing-masing dan selalu tetap waspada mengingat cuaca saat ini masih sering tidak menentu.

Disamping itu juga Camat Banjit Nasrullah Ali S.Sos Mengucapkan selamat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan 1444 H/TH 2023 kepada Seluruh Masyarakat yang ada di wilayah kecamatan Banjit"tutupnya.(Red)

×
Berita Terbaru Update